Monday, 25 March 2019

Mengenal jenis sepeda gunung atau MTB

Sepeda gunung atau lebih dikenal MTB (Mountain Bike) banyak jenis dan fungsinya,yang paling menonjol untuk membedakannya dari frame yang makin banyak bentuk dan variasinya dengan bahan yang berbeda-beda dan juga spesifikasi pada sepeda gunung itu sendiri.Sepeda sebagai alat transportasi yang sangat simple,ramah lingkungan dan tanpa bahan bakar dan banyak digunakan untuk berbagai kegiatan.Sepeda gunung pertama kali hadir pada tahun 1970 dan dikenal dengan nama ATB (All Terrain Bike),dengan berjalan nya zaman sepeda gunung ini bervariasi jenis nya seperti All Mountain,Cross Country,Trail,Enduro,Freeride,Dirt Jump,Downhill.
Sepeda banyak digandrungi oleh tiap berbagai kalangan diantaranya orang tua,muda dan juga anak.Jaman sekarang sepeda sebagai transportasi untuk berbagai kegiatan yang bermanfaat,dimana untuk memakai sepeda ini tidak memerlukan bahan bakar dan juga anti macet.Untuk ke kantor,sekolah dan olahraga sepeda banyak dimanfaatkan atau sekedar jalan-jalan di kota.
Sepeda yang banyak digandrungi oleh kalangan pemuda yakni sepeda gunung atau mountain bike (MTB),karena sepeda jenis ini bisa digunakan untuk pemuda yang ingin tampil beda,selain untuk olahraga sepeda gunung ini dipakai untuk bersepeda di alam yang tentunya memacu adrenaline dengan adventure di alam.Sepeda gunung ini bisa dipakai dalam berbagai kondisi,jalan aspal,jalan berbatu,jalan tanah bahkan jalan berair tetapi harus sesuai dengan prosedur seperti jenis frame dan spesifikasi pada sepeda gunung itu sendiri.
Tiap jenis sepeda gunung atau MTB mempunyai ciri kerangka atau frame berbeda-beda yakni seperti sepeda gunung jenis downhill atau fullsus yang mempunyai suspension depan belakang dengan ban lebih besar dan kerangka yang terbuat dari karbon,alumunium bahkan titanium.

Langsung aja simak artikel dibawah ini tentang sepeda gunung atau MTB
Sepeda gunung atau MTB berdasarkan rangka atau frame dibagi 2 macam,yaitu :

Sepeda gunung MTB Hard Tail

Jenis sepeda ini mempunyai konstruksi rangka atau frame rigid yaitu hanya mempunyai suspensi depan saja pada fork.Sepeda jenis ini digunakan dengan medan yang tidak terlalu ekstrim dan terjal hanya sebatas jalan berbatu kerikil,tanah dan aspal.Jenis sepeda ini banyak digunakan karena mudah untuk dibawa pada medan atau track yang normal

Sepeda gunung MTB Soft Tail/Full Suspension


Jenis sepeda gunung soft tail sering dikenal juga fullsus atau full suspension yang pada rangka atau frame nya memiliki full suspension depan (shock) dan belakang yang dikenal dengan nama rear shock yang terdapat pada rangka atau frame nya.Sepeda downhilll termasuk ke dalam jenis MTB soft tail karena sepeda downhill mempunyai full suspension yang berguna untuk meredam hentakan akibat benturan ketika melompat,jenis sepeda ini sangat cocok untuk medan yang ekstrim atau offroad dan tidak dianjurkan untuk jalan yang halus atau aspal karena akan terasa berat saat dikayuh dikarenakan pada ban yang besar dengan kembang pada ban nya besar juga.

Berbagai jenis sepeda gunung atau MTB

Sepeda MTB AM (All Mountain)

Jenis sepeda ini dipakai untuk jalur perpaduan antara cross country dan downhill ringan.Frame yang didesain secara khusus untuk melintasi alam seperti naik dan turun gunung dengan menjelajah medan off road jarak jauh dengan track yang berbatu,tanah bahkan berair.Jenis sepeda MTB AM ini memiliki 2 suspensi depan belakang,depan dinamakan fork atau shock dan belakang rear shock.Jenis sepeda MTB AM mempunyai keunggulan pada ketahanan dan kenyamanan untuk dikendarai.

Sepeda MTB XC (Cross Country)

Jenis sepeda ini dirancang untuk medan yang ringan dan tidak terlalu ekstrim,frame didesain minimal dan hanya mempunyai suspensi depan (fork).MTB XC dikategorikan sebagai hardtail frame dengan frame yang efisien dan optimal sangat pas untuk pemula.Jenis sepesa ini sangat cocok digunakan di track aspal,tanah dan juga untuk jarak jauh.

Sepeda MTB Trail XC

Jenis sepeda trail xc ini perkembangan dari sepeda jenis xc yang pada umumnya digunakan oleh pengendara MTB rekreasi dengan medan track off road.Sepeda jenis ini biasa nya memiliki fork dengan travel ukuran antara 120-140mm dan jenis sepeda ini lebih baik dari jenis xc karena dibuat untuk medan kasar.

Sepeda MTB Enduro

Jenis sepeda ini digunakan khusus untuk track off road menengah dan memiliki double suspensi dengan frame yang lebih ringan dan juga mempunyai fork dengan ukuran travel 150-160mm.Jenis sepeda ini tidak jauh beda dengan jenis MTB AM All Mountain

Sepeda MTB Downhill

Jenis sepeda MTB Downhill digunakan untuk medan yang sangat ekstrim dengan track yang berbatu,tanah ataupun berair dan biasanya diperuntukan untuk track yang menurun.MTB downhill ini memiliki double suspensi atau dinamakan fullsus,double suspensi ini berguna untuk meredam benturan yang diakibatkan ketika menuruni lereng yang berbatu dan juga dapat menikung dengan stabil.Sepeda Downhill ini sangat tidak efisiensi digunakan di perkotaan atau jalan beraspal karena dari segi frame dengan ukuran besar dan ban dengan kembang yang besar.Travel fork depan dengan ukuran 180-200mm lebih besar dari jenis sepeda lainnya.

Sepeda MTB Freeride

Jenis sepeda ini dirancang untuk mampu bertahan melakukan lompatan tinggi (drop off) dan kondisi ekstrim sejenisnya,dengan rangka atau frame yang kuat namun tidak secepat dan selincah sepeda jenis AM karena bobotnya yang lebih berat.Sepeda jenis freeride tidak cocok digunakan untuk perjalanan atau track jauh bahkan untuk medan yang memiliki tanjakan.Sepeda jenis ini hampir mirip dengan jenis sepeda downhill.

Sepeda MTB Dirt Jump

Jenis sepeda MTB dirt jump awalnya dirancang untuk situasi perkotaan dan digunakan sebagai alat transportasi dan kadang jenis sepeda ini digunakan untuk atraksi.Jenis sepeda dirt jump mirip dengan bmx namun dengan bentuk yang lebih besar dan bentuk frame atas agak miring kebawah dan juga mempunyai shock depan atau fork.Nama lain dari jenis sepeda dirt jump ini adalah trial atau urban MTB

Demikian artikel tentang jenis dan fungsinya sepeda gunung atau MTB,semoga bermanfaat.
Tips :
untuk memilih sepeda gunung yang diinginkan harus disesuaikan dengan kebutuhan terlebih dahulu dengan track yang akan digunakan dan juga tentunya yang sesuai dengan budget yang dimiliki.
Silahkan bagi kalian yang ingin menambahkan bisa isi komen dibawah ini dan jangan lupa follow,like dan share

No comments:

Post a Comment

Keindahan Alam Gunung Wayang Windu Pangalengan

Pada artikel ini tidak akan mengulas secara detail tentang gunung wayang windu ini,hanya akan menyajikan keindahan alam yang ada di gun...